Klub Liga Inggris, Liverpool nampaknya sangat puas dengan performa Joe Gomez. The Reds kabarnya tengah memulai proses negosiasi kontrak baru untuk sang pemain.
Gomez yang bergabung dengan Liverpool pada tahun 2015 silam mengalami situasi yang kurang baik. Ia sering mengalami cedera kambuhan sehingga ia minim mendapatkan kesempatan di lini pertahanan The Reds.
Namun musim ini situasi Gomez mulai berubah. Ia yang mulai fit dipercaya Jurgen Klopp berduet dengan Virgil van Dijk, di mana keduanya menunjukkan kerjasama yang apik di jantung pertahanan The Reds.
Dilansir Liverpool Echo, manajemen Liverpool puas dengan performa sang pemain. Untuk itu mereka akan segera menawarkan kontrak baru untuk sang pemuda.
Gomez sendiri sejatinya masih memiliki kontrak yang cukup panjang di Anfield. Ia baru meneken kontrak baru di Liverpool pada tahun 2017 silam sehingga ia bertahan di Merseyside hingga tahun 2022 mendatang.
Namun manajemen Liverpool memiliki ketakutan sendiri dengan situasi Gomez yang tengah on fire. Mereka kabarnya takut sang pemuda dibajak oleh rival mereka karena performanya yang impresif.
Alhasil manajemen Liverpool tidak ingin ambil resiko kehilangan salah satu bakat besar mereka sehingga mereka akan memberikan kontrak baru untuk sang pemain.
Menurut laporan tersebut, manajemen Liverpool sudah menghubungi agen Gomez. Mereka kabarnya akan memulai proses negosiasi kontrak Gomez di minggu depan.
Menurut laporan tersebut, manajemen Liverpool akan menawarkan kontrak jangka panjang untuk Gomez. Mereka kabarnya ingin mempertahankan sang pemain hingga tahun 2024.
Selain itu sang pemain kabarnya akan mendapatkan kenaikan gaji yang cukup besar, meski tidak disebutkan secara rinci berapa kenaikan gaji sang pemain.
Gomez sendiri dicadangkan oleh Jurgen Klopp saat Liverpool mengalahkan Cardiff City 4-1, di mana Klopp memasang Dejan Lovren untuk menjadi tandem Virgil van Dijk.
No comments:
Post a Comment