Uruguay akan memainkan satu lagi laga penting di Piala Dunia 2018 Rusia. Jumat (6/7) malam WIB lusa, Luis Suarez dkk. akan menghadapi Prancis di perempat final untuk berusaha merebut satu tiket ke semifinal.
Uruguay bisa dibilang sebagai salah satu tim paling stabil di Piala Dunia kali ini. Tim asuhan Oscar Tabarez itu berhasil meraup poin penuh di Grup A, yakni sembilan poin dari tiga laga tanpa sekalipun kebobolan.
Setelahnya, di 16 besar, Uruguay mampu mengusir juara Eropa, Portugal, sekali lagi dengan pertahanan kokoh dan serangan efektif. Tetapi kali ini seluruh pemain Uruguay dan tiga juta penduduk Uruguay cukup cemas menghadapi laga kontra Prancis.
Kecemasan tersebut bukan karena ketakutan mereka akan kekuatan Prancis. Sebab kedua tim sejatinya memiliki kekuatan yang nyaris seimbang.
Para pendukung Uruguay lebih khawatir akan kemungkinan absennya Edinson Cavani. Predator Uruguay itu menderita cedera saat mengalahkan Portugal, dan hingga kini dia sedang berjuang secepat mungkin.
"Saya termasuk dalam tiga juta warga Uruguay yang menantikan Edi (Cavani)," jelas Suarez seperti dilansir dari fourfourtwo.
Suarez menyadari bahwa cedera Cavani cukup parah dan tidak bisa sembuh hanya dalam hitungan hari. Tetapi baginya saat ini Cavani sudah berjuang keras dan berkomitmen sembuh sesegera mungkin, karenanya Suarez berharap bisa melihat hasil dari perjuangan Cavani.
"Saya tahu hal ini rumit karena cedera itu tidak mudah disembuhkan dan karena hanya ada beberapa hari untuk benar-benar pulih."
"Tetapi saya tahu hasrat dia, sikapnya dan komitmen dia untuk bermain di laga itu, meskipun sebenarnya kesembuhan ini tidak sepenuhnya bergantung padanya," tutup Suarez.
Meski tanpa Cavani, Uruguay dipercaya masih merupakan salah satu tim terkuat di Piala Dunia kali ini. Prancis tak boleh bersantai hanya karena absennya Cavani.
Min DP Rp 25.000/WD Rp 50.000
No comments:
Post a Comment